Gubernur Aceh Tunjuk Mawardi Nur Dirut PT PEMA

- Jurnalis

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BeritaNanggroe | Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau yang akrab disapa Mualem, resmi menunjuk Mawardi Nur sebagai Direktur Utama PT Pembangunan Aceh (PEMA), menggantikan Faisal Saifuddin. Dimana Mawardi Nur dikenal sebagai sosok yang berpengalaman dalam manajemen bisnis dan pembangunan daerah.

Mawardi Nur merupakan lulusan University of California Irvine, Amerika Serikat, serta pernah menjabat sebagai Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Aceh Timur.

Dengan latar belakang yang kuat, ia diyakini mampu meningkatkan performa PT PEMA dalam mengelola potensi ekonomi Aceh.

Baca Juga :  Jelang Mudik Tiket Pesawat Diskon 14%, Ini Tanggal Penerbangannya

Penunjukan Mawardi tertuang dalam Surat Keputusan Pemegang Saham di Luar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT PEMA yang ditetapkan pada 28 Februari 2025.

Dalam keputusan tersebut, Faisal Saifuddin diberhentikan dengan hormat dan diberikan apresiasi atas dedikasi serta pengabdiannya selama menjabat.

Pemegang Saham telah mengambil Keputusan di Luar Rapat Umum Pemegang Saham yang mempunyai kekuatan hukum yang sama dengan keputusan dalam RUPS sesuai dengan Pasal 91 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas,” demikian tertulis dalam surat keputusan yang diterima oleh awak media, Senin (3/3/2025).

Baca Juga :  Di Meriahkan 50 Tenant UMKM, GAMPONG RAMADHAN BAS Digelar, Ini Jadwal Acaranya

Gubernur Aceh juga memberikan kuasa kepada Almer Hafis Sandy untuk menyatakan keputusan tersebut dalam akta notaris serta melaporkan perubahan data perseroan kepada Kementerian Hukum Republik Indonesia.

Pergantian kepemimpinan di Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) ini dibenarkan oleh Juru Bicara Gubernur Aceh, Teuku Kamaruzzaman, atau yang akrab disapa Ampon Man.

“Iya, benar,” kata Ampon Man singkat melalui pesan singkat, Selasa (4/3/2025) dini hari. (**)

Berita Terkait

Jalin Investor Asing, Zulhafah Sebut Aceh Aman dan Nyaman
Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA
Buka Peluang Kerja, PEMA Siap Jadi Lokomotif Ekonomi
Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Plt Sekda Minta BUMN Ikut Bangun Aceh
Selama Lebaran Idul Fitri 1446 H Layanan Bank Aceh Ikuti Cuti Pemerintah, Ini Jadwal Hari Liburnya
Bahas Kerjasama Ekonomi Kreatif, Plt Sekda Sambut Staf Khusus Menteri Ekraf
PW MES Aceh Gelar Muswil, Wagub Fadhlullah Terpilih Sebagai Ketua
Atasi Lonjakan Kenderaan Lebaran 2025, HK Mengoperasikan 3 Ruas Fungsional Jalan Tol Trans Sumatera
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:08 WIB

Jalin Investor Asing, Zulhafah Sebut Aceh Aman dan Nyaman

Jumat, 18 April 2025 - 12:04 WIB

Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA

Selasa, 15 April 2025 - 15:51 WIB

Buka Peluang Kerja, PEMA Siap Jadi Lokomotif Ekonomi

Kamis, 10 April 2025 - 17:31 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Plt Sekda Minta BUMN Ikut Bangun Aceh

Kamis, 27 Maret 2025 - 12:27 WIB

Selama Lebaran Idul Fitri 1446 H Layanan Bank Aceh Ikuti Cuti Pemerintah, Ini Jadwal Hari Liburnya

Berita Terbaru

Dra Hj. Zulhafah MBA, M.Si

Bisnis

Jalin Investor Asing, Zulhafah Sebut Aceh Aman dan Nyaman

Jumat, 18 Apr 2025 - 16:08 WIB

Wagub Aceh, H.Fadhlullah, SE  dan Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA) untuk Indonesia, Abdulla Salem Al Dhaheri, berbincang hangat Kamis, (17/4/2025). Foto: Humas BPPA

Bisnis

Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA

Jumat, 18 Apr 2025 - 12:04 WIB